Rabu, 20 Maret 2013

Bali Island

The Beach of Paradise... begitulah kebanyakan para turis asing memberi sebutan kepada salah satu pulau terindah di Indonesia, Pulau Bali. 

Mari kita mulai petualangan kami ke pulau dewata ini...

Kami tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada pukul 7 malam karena harus boarding pukul 7.30 malam. Namun, dikarenakan cuaca buruk saat itu, hujan deras disertai angin kencang yang menumbangkan beberapa papan billboard di area bandara, sehingga kami harus mengalami 2 kali delay boarding dan baru memasuki kabin pesawat pada pukul 9 malam.
 Beberapa kali pula kami mengalami beberapa kali turbulensi di dalam pesawat selama perjalanan, hmmmm... banyak berdoa dan banyak juga para penumpang yang shock (not including me yaaa, coz aku mah tidur saja :D )

Alhamdulillah kami tiba di Bandara Ngurah Rai - Bali dengan selamat pada pukul 11.30 malam, ngantuk sangat,


dan akhirnya bli Made sudah menunggu kami disana... Ya kami menggunakan jasa tour guide and travel untuk menemani kami menelusuri beberapa titik wisata di pulau Bali. Sampailah di Sari Segara Hotel tempat kami menginap selama di Bali yang merupakan hotel berbintang 3 di daerah Jimbaran, karena kami sangat mengantuk saat itu, begitu ketemu kasur langsung saja terlelap.

Keesokan paginya, kami membereskan tas kami untuk segera memulai perjalanan kami ...
Tempat pertama yang kami singgahi adalah area Nusa Dusa, Bali. Disini kami diajak berkeliling di mall ternyaman yang pernah kami kunjungi. Tempatnya asri sekali dan area terbuka, sehingga memberikan sensasi baru dalam berbelanja. Surfer Girl adalah salah satu tempat kami singgah untuk membeli merchandise
Setelah itu, kami diajak berkeliling menelusuri jalan-jalan utama di Kota Bali, seperti Kuta, Sanur dan Seminyak. Sayangnya, di Sanur kami tidak bisa menikmati diving atau snorkling dan paralayang karena cuaca yang tidak mendukung saat itu. Namun kami juga tidak mau ketinggalan donk berpakaian adat masyarakat bali di salah satu tempat yang ternama disini,

FOTO

Sore harinya, kami melanjutkan perjalanan ke Garuda Wisnu Kencana, salah satu tempat yang sering dijadikan tempat pagelaran seni di Bali.


Selepas dari Garuda Wisnu Kencana, kami berwisata ke pantai Dreamland... wuiiih tebing-tebingnya mengagumkan...

 FOTO

Setelah itu, kami kembali ke hotel untuk persiapan makan malam di pinggir pantai Jimbaran, wow, so sweet banget ... Makanannya pun enak-enak, semua bertemakan seafood...

Keesokan harinya, kami berangkat agak siang, namun jadwal agak padat... foto-foto dulu dech di area hotel :








Karena traveling dengan tour guide dimulai siang hari, maka kami berinisiatif untuk pergi sebentar mencari merchandise di salah satu pusat oleh-oleh Bali, yaitu Joger.



Setelah puas cari oleh-oleh ala Joger, kami langsung bersiap menuju tempat wisata kami selanjutnya, yaitu Taman Ayun yang terletak di Kecamatan Mengwi, Badung. Namun, sebelum ke Taman Ayun, kami singgah dulu di salah satu tempat oleh-oleh khas Bali, yaitu Krisna. Di tempat inilah segala macam oleh-oleh khas Bali tersaji, mulai dari makanan ringan, pakaian dan kerjainan tangan, semuanya khas Bali. So, berada di satu tempat dan dapat semua jenis oleh-oleh kan? hehehe...


Oke, back to Taman Ayun...
Di Taman Ayun ini terdapat salah satu pura terbesar di Mengwi yang unik sekali, karena pura ini dikelilingi oleh kolam ikan. Terdiri dari beberapa candi, diantaranya Candi Bentar dan sebuah tugu yang tingginya mencapai 16 meter, ada pula tugu candi kecil berupa tempat duduk yang terbuat dari batu sebanyak 64 buah.



Mohon maaf ya kami tidak bisa mempublikasikan kondisi di dalam, karena sedang berlangsung acara keagamaan, jadi hanya bisa ambil gambar dari luar area Pura, tapi kami berhasil mengabadikan di salah satu tugu kecil dan area pura tampak atas dari tugu tertinggi, cekidot :


Selepas dari Pura Taman Ayun, kami beranjak menuju Pantai Tanah Lot, naaah ini dia tempat yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan, karena pemandangannya yang bagus dan ada pura di pantainya... Butuh sekitar waktu hampir 1 jam dari Pura Taman Ayun menuju Pantai Tanah Lot ini.







Hmmm... inilah tempat kumjungan wisata kami yang terakhir, karena keesokan harinya adalah hari dimana kami harus pulang kembali ke Bekasi.

Eitsss... tak terasa nich sudah hari terakhir di Bali, tapi dasar perempuan ya, kayaknya masih kurang nich oleh-olehnya :D ... kami langsung dech berangkat lagi ke Krisna dan main sebentar ke Rip Curl dan Sushi Tei, yang kebetulan di area yang sama...





Yups, saat nya perpisahan dulu nich sama suasana hotel sebelum kami berangkat ke bandara :

Terima kasih ya sudah membaca blog mengenai jalan-jalan kami di Bali, silahkan di share bagi sobat blogger yang ingin membagikan sedikit informasi mengenai Bali kepada sobat-sobat blogger yang lain. Semoga share dari kami ini dapat menambah keinginan sobat blogger untuk menjelajah Indonesia :)







Sampai jumpa lagi di event Adventure kami selanjutnya ^^

Thanx to Zka Yunita & bli Made beserta pak supir (our tour guide) ...

@amechime



Tidak ada komentar:

Posting Komentar